TOY POODLE, PENGHUNI BARU

Minggu, 22 September 2013


Koleksi toy poodle kami datang beberapa hari lalu (20/09). Dengan pembawaan yang sedikit pemalu, pejantan tangguh ini datang dengan kondisi yang cukup rumit. Masalah pertama yang kami temui adalah, bulu yang sudah gimbal (pastinya pemilik sebelumnya sudah tak sempat urusin). Kedua, masalah makan, atau si doi mencoba mogok makan. Sesuatu yang wajar, mungkin ada dalam masalah alami, stres.

Kami pun berinisiatif untuk menyelesaikan kedua masalah tersebut. Masalah bulu, kami gunting sampai 1 cm, di seluruh tubuh kecuali bagian kepala. Setidaknya agar bulu tidak gimbal lagi. Yang paling susah adalah masalah makan. Bermacam makanan sudah ditolak oleh si ruso, nama anjing ini. Kasus ini hampir sama dengan kasus yang menimpa si popy.

Tapi setelah dicoba, ternyata ruso menyukai telur. Makannya sangat lahap ketika di berikan telur ayam sebagai menu makanannya. Dengan mengetahui itu, langkah selajutnya, kami pelan-pelan mulai mencampurnya dengan dog food. Dan hasilnya,dalam dua hari si ruso sudah bisa makan dengan lahap. Kami pun merasa lega.

Beda lagi dengan si popy, untuk makan belum bisa diberikan dog food. Anjing toy betina satu ini masih sangat fanatik. Doi lebih memilih daging ayam tanpa dicampur untuk menu makanannya. Ini berat, namun pelan-pelan kami terus akan mengatur pola makan si doi. Intinya minimal kami sudah tahu makanan kesukaannya. Selanjutnya tinggal peralihan secara bertahap.



Popy De Westphalia
DOB : 1 Januari 2012
Jenis Kelamin : Betina
Pemilik awal : Ester
Contact : 081237683067 






Ruso Loki De Westphalia
DOB : 1 Januari 2011
Jenis Kelamin : Jantan
Pemilik awal : I Wayan Pujawan

Contact : 083119421664
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Westphalia Kennel - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Inspired by Sportapolis Shape5.com
Proudly powered by Blogger